logo Kompas.id
Politik & HukumProses Seleksi BPK,...
Iklan

Proses Seleksi BPK, Independensi Lembaga, dan Tudingan Benny Tjokro

Tudingan politisasi dalam laporan hasil pemeriksaan BPK sulit dihindarkan jika proses seleksi calon auditor keuangan negara itu masih didominasi oleh DPR. Perlu mekanisme ”checks and balances” dalam seleksi anggota BPK.

Oleh
DIAN DEWI PURNAMASARI
· 8 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/P9r2PYCPiNGwJxymZEduGMollqM=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2F20200629TOK9_1593419669.jpg
Kompas

Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Agung Firman Sampurna memberi keterangan kepada wartawan di Gedung BPK, Jakarta, Senin (29/6/2020), terkait pernyataan Benny Tjokro yang menuduh BPK melindungi Grup Bakrie dalam skandal korupsi di PT Asuransi Jiwasraya. Agung membantah apa yang disampaikan Benny Tjokro dalam persidangan tersebut.

JAKARTA, KOMPAS — Aturan dan proses seleksi anggota Badan Pemeriksa Keuangan dinilai belum mampu mewujudkan tata kelola organisasi yang independen dan berintegritas. Saat ini proses seleksi lembaga auditor negara itu terlalu dikuasai DPR. Hal ini sedikit banyak berdampak pada potensi tuduhan hasil audit BPK dianggap dipolitisasi untuk melindungi atau menjatuhkan seseorang berdasarkan pesanan partai politik.

Baru-baru ini, terdakwa kasus korupsi Jiwasraya, Benny Tjokrosaputro, ”bernyanyi”. Sebelum persidangan kasus dugaan korupsi Jiwasraya di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, dia mengeluarkan tudingan bahwa ada keterlibatan Grup Bakrie dalam kasus Jiwasraya. Namun, hal itu tidak terungkap dalam laporan hasil pemeriksaan BPK karena Ketua dan Wakil Ketua BPK dituding menutupi.

Editor:
susanarita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000