logo Kompas.id
KendaraSusul Daihatsu Rocky, Toyota...
Iklan

Susul Daihatsu Rocky, Toyota Me-”recall” 14.777 Unit Raize

Toyota menyebut, program ini digelar setelah ditemukan adanya ”anomali” pada sambungan struktur ”fender apron” bagian depan mobil.

Oleh
DAHONO FITRIANTO
· 4 menit baca
Toyota Raize saat dijajal di trek jalan berbatu di Toyota Driving Experience, Sunter, Jakarta, Selasa (27/4/2021). Toyota me-<i>recall</i> 14.777 unit Toyota Raize yang diproduksi dalam kurun waktu November 2020-Oktober 2021 karena masalah di struktur <i>fender apron</i>.
Kompas/Riza Fathoni

Toyota Raize saat dijajal di trek jalan berbatu di Toyota Driving Experience, Sunter, Jakarta, Selasa (27/4/2021). Toyota me-recall 14.777 unit Toyota Raize yang diproduksi dalam kurun waktu November 2020-Oktober 2021 karena masalah di struktur fender apron.

JAKARTA, KOMPAS — Setelah Daihatsu menggelar program pemanggilan kembali atau recall lebih dari 9.000 unit Daihatsu Rocky karena masalah di struktur dudukan peredam kejutnya, Toyota turut menggelar kampanye serupa untuk 14.777 unit Toyota Raize karena masalah yang sama. Para pemilik Raize dengan waktu produksi tertentu diharapkan segera ke bengkel resmi Toyota terdekat untuk dilakukan perbaikan pada masalah tersebut.

Surat pemberitahuan pemanggilan kembali tersebut sudah dikirimkan kepada para pemilik Raize yang tercakup dalam program ini sejak 11 Maret 2022 atau pada hari yang sama Daihatsu mengumumkan program recall untuk Rocky. Toyota Raize dan Daihatsu Rocky diproduksi di pabrik yang sama yang dioperasikan PT Astra Daihatsu Motor. ”Karena dibuat di tempat yang sama, tentunya produk kami juga mengalami masalah yang sama juga. Itu sebabnya kami menggelar kampanye recall ini,” kata Interactive Department Head PT Toyota Astra Motor (TAM) Dimas Aska saat dimintai konfirmasi, Rabu (16/3/2022).

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000