logo Kompas.id
OpiniTransformasi Ekonomi Rakyat
Iklan

Transformasi Ekonomi Rakyat

Kebijakan politik ekonomi belum diarahkan untuk proses transformasi agar proses partisipasi ekonomi rakyat menjadi semakin kuat. Diperlukan upaya serius, ekonomi rakyat harus ditempatkan sebagai yang utama.

Oleh
SUROTO
· 5 menit baca
Ilustrasi
HERYUNANTO

Ilustrasi

Secara struktural, ekonomi dualisme yang digambarkan oleh Profesor JH Boeke sejak zaman kolonial Hindia Belanda hingga kini ternyata belum banyak mengalami proses transformasi. Struktur pelaku ekonomi kita ternyata tetap sama, terdiri dari lapisan pelaku ekonomi rakyat banyak dalam skala mikro kecil yang bergerak di sektor pertanian dan perdagangan serta jasa kelas gurem dan pelaku ekonomi modern segelintir di sektor industri, perdagangan, perkebunan, serta pertambangan dan jasa.

Berdasarkan data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah tahun 2021, jumlah usaha mikro sebanyak 64 juta atau 99,6 persen dari total jumlah pelaku usaha di Indonesia. Jumlah usaha kecil sebanyak 138.000 atau 0,35 persen dari total pelaku usaha. Sementara jumlah usaha menengah hanya sebanyak 80.245 atau 0,05 persen dan usaha besar sebanyak 5.600 atau 0,0006 persen dari total pelaku usaha yang ada.

Editor:
YOVITA ARIKA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000