logo Kompas.id
OpiniPahlawan Pangan
Iklan

Pahlawan Pangan

Indonesia tak kekurangan pahlawan yang berperan besar menyediakan pangan. Individu-individu luar biasa yang berjuang agar pangan ada di tengah berbagai keterbatasan, terutama para petani yang masih banyak masalah.

Oleh
BAYU KRISNAMURTHI
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/dpjZrlBsEjfxhq-W1EG5hoAxybA=/1024x777/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2F20190131ITAa_1548949710.jpg
KOMPAS/IRMA TAMBUNAN

Kebijakan pembukaan hutan selama 40 tahun terakhir telah mengabaikan keberadaan komunitas adat Orang Rimba, yang merupakan penghuni hutan penyangga Bukit Duabelas, Jambi. Untuk bertahan, sebagian warga membangun hunian darurat di perkebunan sawit swasta. Kehilangan sumber daya hutannya mengakibatkan banyak warga kelaparan dan rentan terserang penyakit. Salah satu kelompok Orang Rimba di Tabir Selatan, Merangin, Jambi, Senin (19/11/2018).

Hari Pangan Sedunia 2020 diperingati dalam suasana suram yang belum pernah terjadi sebelumnya. Sebelum Covid-19 pun sebenarnya sudah banyak permasalahan yang dihadapi sistem pangan dunia.

Saat penduduk dunia menuju 10 miliar orang pada 2050, lebih dari 2 miliar orang masih tak memiliki akses teratur pada pangan yang cukup, aman, dan bergizi. Padahal, dampak masalah pangan dan gizi, termasuk kurang pangan, kurang gizi-makro dan gizi-mikro, stunting, atau obesitas, telah menyebabkan kerugian ekonomi global dalam bentuk hilangnya produktivitas, biaya mengatasi penyakit, dan sebagainya; yang setara dengan 3,5 triliun dollar AS per tahun atau sekitar tiga kali PDB Indonesia.

Editor:
yohaneskrisnawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000