logo Kompas.id
Olahraga”Personal Best” Maraton...
Iklan

”Personal Best” Maraton Putra-Putri Pun Belum Berbuah Medali

Pelari maraton Agus Prayogo dan Odekta Elvina Naibaho berhasil mencatat rekor personal baru dalam Asian Games 2022. Namun, itu tak cukup membawa tim atletik menyumbangkan medali bagi Indonesia.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH DARI HANGZHOU, CHINA
· 6 menit baca
Pelari jarak jauh Indonesia, Odekta Elvina Naibaho, membawa bendera Merah Putih seusai memasuki garis finis dalam maraton putri Asian Games Hangzhou 2022 di Provinsi Zhejiang, China, Kamis (5/10/2023). Odekta berada di urutan ke-10 dengan catatan waktu 2 jam 37 menit 51 detik.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Pelari jarak jauh Indonesia, Odekta Elvina Naibaho, membawa bendera Merah Putih seusai memasuki garis finis dalam maraton putri Asian Games Hangzhou 2022 di Provinsi Zhejiang, China, Kamis (5/10/2023). Odekta berada di urutan ke-10 dengan catatan waktu 2 jam 37 menit 51 detik.

HANGZHOU, KOMPAS — Rekor terbaik personal atau personal best baru saja dibukukan oleh pelari Agus Prayogo di putra dan Odekta Elvina Naibaho di putri dalam perlombaan maraton Asian Games Hangzhou, China 2022. Namun, hasil positif itu tetap tidak mampu membawa tim atletik menyumbangkan medali bagi kontingen Indonesia.

Dengan salam hormat ala tentara dan senyum lebar semringah, Odekta memasuki garis finis perlombaan maraton putri yang berlangsung di Smart New World Qiantang River Green Belt, Hangzhou, Provinsi Zhejiang, Kamis (5/10/2023). Seusai itu, Odekta mencium tangan pelatihnya, Wita Witarsa, dan mengambil selembar bendera ”Merah-Putih” untuk dibalutkan di pundaknya.

Editor:
PRASETYO EKO PRIHANANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000