logo Kompas.id
OlahragaGerbong Tua Harapan Emas...
Iklan

Gerbong Tua Harapan Emas Atletik

Atlet senior tetap jadi tumpuan tim atletik untuk mendulang emas di SEA Games 2023. Hal itu bisa karena atlet senior konsisten menjaga performa, tetapi bisa pula karena regenerasi tak berjalan.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 7 menit baca
Pelompat jauh putri andalan Indonesia, Maria Natalia Londa, mendarat ke bak pasir dalam latihan teknik lompatan di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (24/4/2023). Walau menuju usia 33 tahun atau usia senja untuk pelompat jauh putri, faktor itu tak sedikit pun mengikis mimpi besar Maria untuk terus meraih prestasi tertinggi di ajang internasional.
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Pelompat jauh putri andalan Indonesia, Maria Natalia Londa, mendarat ke bak pasir dalam latihan teknik lompatan di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (24/4/2023). Walau menuju usia 33 tahun atau usia senja untuk pelompat jauh putri, faktor itu tak sedikit pun mengikis mimpi besar Maria untuk terus meraih prestasi tertinggi di ajang internasional.

Tim atletik mengandalkan atlet senior untuk mendulang emas pada SEA Games Kamboja 2023. Kebijakan itu bisa jadi pisau bermata dua. Di satu sisi, atlet senior bermodal pengalaman segudang sehingga secara mental tak perlu diragukan untuk bertarung habis-habisan. Sebaliknya, fisik yang menua berpotensi dilibas atlet muda yang sering dikeluarkan tiba-tiba oleh negara pesaing.

Sinar mentari masih terik memancar di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (24/4/2023) petang, saat pelompat jauh putri kawakan, Maria Natalia Londa, berlatih untuk persiapan SEA Games 2023. Meski usia menuju 33 tahun, semangat Maria tak pernah memudar. Peluh keringat dan rasa letih dilalui atlet asal Denpasar, Bali, itu demi satu tujuan besar, mengumandangkan lagu ”Indonesia Raya” dan mengibarkan Merah Putih di tiang tertinggi pesta olahraga Asia Tenggara.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000