logo Kompas.id
OlahragaMarquez: ”Kami Masih...
Iklan

Marquez: ”Kami Masih Tertinggal Jauh”

Marc Marquez berharap Honda bisa menyatukan semua faktor positif dari tes pramusim MotoGP ke dalam motor 2023 karena performa RC213V masih tertinggal jauh dari para pebalap papan atas, khususnya Ducati yang dominan.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 5 menit baca
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengendarai motornya saat hari pertama tes pramusim MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Jumat (10/2/2023).
AFP/MOHD RASFAN

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengendarai motornya saat hari pertama tes pramusim MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Jumat (10/2/2023).

SEPANG, JUMAT – Marc Marquez belum akan menyimpulkan performa Honda RC213V tidak cukup kompetitif untuk persaingan juara MotoGP 2023 meskipun hasil tes pramusim hari pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (10/2/2023), kurang memuaskan. Dia berharap motor bisa lebih baik dengan menyatukan semua faktor positif yang diperoleh dari tes pramusim di Sepang dan Portimao. Tantangan pengembangan motor juga dihadapi oleh Fabio Quartararo meskipun kecepatan puncak Yamaha YZR-M1 meningkat signifikan.

Marquez menjalani tes pramusim hari pertama dalam kondisi fisik yang bugar karena dia sudah pulih dari cedera humerus kanan dan menjalani latihan fisik selama jeda balapan dengan baik. Juara enam kali MotoGP itu pun langsung menguji banyak komponen dengan empat motor, tiga motor dengan tampilan hitam, dan satu motor dengan stiker Repsol Honda. Dia lebih banyak bekerja dengan tiga motor berwarna hitam, semuanya merupakan RC213V 2023.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000