logo Kompas.id
OlahragaKeabadian Mesin Gol Jazirah...
Iklan

Keabadian Mesin Gol Jazirah Iberia

Rekor bintang gaek Cristiano Ronaldo (Portugal) dan bintang muda Gavi (Spanyol) membuktikan talenta dan kualitas pemain sepak bola tidak akan pernah habis dari dua negara di Jazirah Iberia, Eropa barat daya.

Oleh
AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
· 5 menit baca
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol dari titik penalti dalam pertandingan Grup H Piala Dunia Qatar 2022 antara Portugal dan Ghana di Stadion 974, Doha, Qatar, Kamis (24/11/2022). Portugal menang dengan skor 3-2.
AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA

Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol dari titik penalti dalam pertandingan Grup H Piala Dunia Qatar 2022 antara Portugal dan Ghana di Stadion 974, Doha, Qatar, Kamis (24/11/2022). Portugal menang dengan skor 3-2.

Cristiano Ronaldo mengabadikan rekor saat mencetak gol dari tendangan penalti pada menit ke-65 dan turut membawa Portugal menang 3-2 (0-0) atas Ghana di penyisihan Grup H Piala Dunia Qatar di Stadion 974, Doha, Kamis (24/11/2022).

Menurut The Analyst Opta, gol itu menjadikan penyerang yang baru berpisah dengan Manchester United itu manusia pertama yang mencetak gol pada lima edisi Piala Dunia. Pada pesta bola terakbar, pemain berjuluk CR7 ini sementara telah membuat delapan gol. Masing-masing tercipta pada Piala Dunia Jerman 2006 (1 gol), Piala Dunia Afrika Selatan 2010 (1 gol), Piala Dunia Brasil 2014 (1 gol), Piala Dunia Rusia 2018 (4 gol), dan Piala Dunia Qatar 2022 sementara ini 1 gol.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000