logo Kompas.id
OlahragaFederer Tetap Bernilai Besar...
Iklan

Federer Tetap Bernilai Besar Meski Pensiun

Roger Federer telah mengakhiri kariernya sebagai petenis profesional pada akhir pekan lalu. Meski demikian, semua pengaruh yang dia berikan pada tenis dan di luar tenis membuat Federer akan tetap menjadi petenis terkaya.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 6 menit baca
Petenis Swiss, Roger Federer, diangkat beramai-ramai oleh rekan setimnnya di tim Eropa setelah tampil di Piala Laver di Arena O2, London, Inggris, Sabtu (24/9/2022) dini hari WIB. Laga itu menandai akhir karier Federer di tenis profesional.
AFP/GLYN KIRK

Petenis Swiss, Roger Federer, diangkat beramai-ramai oleh rekan setimnnya di tim Eropa setelah tampil di Piala Laver di Arena O2, London, Inggris, Sabtu (24/9/2022) dini hari WIB. Laga itu menandai akhir karier Federer di tenis profesional.

Roger Federer pensiun dengan 20 gelar Grand Slam. Jumlah gelar itu kalah banyak dibandingkan dua rival terberatnya, Rafael Nadal dengan 22 gelar dan Novak Djokovic yang memiliki 21 gelar Grand Slam. Namun, ada yang tidak terkalahkan dari Federer, yaitu pendapatannya.

Legenda tenis itu pensiun setelah menjalani pertandingan ganda putra, bersama Rafael Nadal, dalam kejuaraan Piala Laver di O2 Arena, London, Inggris. Dalam kejuaraan yang berlangsung 23-25 September itu, Federer tampil pada Jumat (23/9/2022) malam waktu setempat atau Sabtu dini hari waktu Indonesia bagian Barat. Meski tidak lagi bermain, dia tetap berada di samping Novak Djokovic dan kawan-kawan dalam Tim Eropa untuk melawan Tim Dunia hingga turnamen selesai.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000