logo Kompas.id
OlahragaModal Kaya Raya Tak Lagi Cukup...
Iklan

Modal Kaya Raya Tak Lagi Cukup bagi PSG dan Manchester City

Paris Saint-Germain dan Manchester City menyadari skuad sempurna nan mahal belum menjamin untuk bisa juara di Liga Champions Eropa. Juventus dan Sevilla akan menjadi ujian perdana mereka, musim ini.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 5 menit baca
Ekspresi kecewa gelandang Manchester City, Riyad Mahrez, setelah gagal menciptakan gol dalam pertandingan Liga Inggris antara Aston Villa dan Manchester City di Stadion Villa Park, Birmingham, Sabtu (3/9/2022). Kedua tim bermain imbang, 1-1. City selanjutkan akan menghadapi Sevilla pada ajang Liga Champions Eropa, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB.
AFP/GEOFF CADDICK

Ekspresi kecewa gelandang Manchester City, Riyad Mahrez, setelah gagal menciptakan gol dalam pertandingan Liga Inggris antara Aston Villa dan Manchester City di Stadion Villa Park, Birmingham, Sabtu (3/9/2022). Kedua tim bermain imbang, 1-1. City selanjutkan akan menghadapi Sevilla pada ajang Liga Champions Eropa, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB.

PARIS, SENIN — Dua klub kaya raya yang ditopang dana dari investor Timur Tengah, Paris Saint-Germain dan Manchester City, sama-sama memulai perjuangan meraih gelar perdana Liga Champions Eropa, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Setelah gagal musim lalu karena ditumbangkan Real Madrid, tim juara, PSG dan City makin menyadari upaya menjadi juara di kompetisi itu tidak bisa hanya bergantung pada materi.

Seperti musim lalu, PSG dan City menjadi tim dengan skuad paling mahal di Eropa saat ini. ”Les Parisiens”, julukan PSG, diperkuat barisan bintang kelas wahid, seperti Lionel Messi, Neymar Jr, dan Kylian Mbappe. Total nilai pasar skuad klub itu adalah 912,45 juta euro atau sekitar Rp 15,85 triliun.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000