logo Kompas.id
OlahragaMisi Espargaro Nyalakan...
Iklan

Misi Espargaro Nyalakan Performa di Austria

Pol Espargaro mengawali MotoGP musim ini dengan kepercayaan diri sangat tinggi bisa masuk dalam persaingan juara. Namun, performanya meredup karena tak kunjung menemukan kunci mengendalikan RC213V.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 4 menit baca
Pebalap Repsol Honda, Pol Espargaro, saat menjalani sesi latihan bebas kedua MotoGP Mandalika 2022 di Sirkuit Internasional Jalan Raya Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, NTB, Jumat (18/3/2022).
KOMPAS/RIZA FATHONI

Pebalap Repsol Honda, Pol Espargaro, saat menjalani sesi latihan bebas kedua MotoGP Mandalika 2022 di Sirkuit Internasional Jalan Raya Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, NTB, Jumat (18/3/2022).

SPIELBERG, KAMIS – Pol Espargaro akan menyelesaikan musim ini dengan lebih rileks karena dalam dua musim ke depan dia sudah menemukan tim baru untuk berlabuh. Namun, adik Aleix Espargaro itu tidak akan mengendurkan perjuangan untuk menemukan keping yang hilang dalam proses adaptasi dirinya dengan Honda RC213V. Rekan setim Marc Marquez itu terus meredup setelah bersinar terang dalam seri pertama di Qatar, di mana dia finis di podium ketiga.

Akhir pekan ini, di Red Bull Ring, Austria, 19-21 Agustus, dia berjuang mengulang momentum 2020.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000