logo Kompas.id
OlahragaKerusakan Pesawat Kargo Tunda ...
Iklan

Kerusakan Pesawat Kargo Tunda MotoGP Argentina

Rangkaian balapan MotoGP seri Argentina baru akan dimulai pada Sabtu akibat keterlambatan kargo dari Mandalika menyusul kerusakan pesawat di Mombasa, Kenya. Kargo diharapkan sudah tiba di Argentina pada Jumat.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 7 menit baca
Sejumlah kru tim MotoGP berjalan di Sirkuitt Termas de Rio Hondo di Argentina untuk menyambut balapan MotoGP, Kamis (31/3/2022) waktu Indonesia.
AFP/JUAN MABROMATA

Sejumlah kru tim MotoGP berjalan di Sirkuitt Termas de Rio Hondo di Argentina untuk menyambut balapan MotoGP, Kamis (31/3/2022) waktu Indonesia.

TERMAS DE RIO HONDO, KAMIS – Rangkaian balapan MotoGP seri Argentina yang dijadwalkan bergulir mulai Jumat (1/4/2022), ditunda hingga Sabtu (2/4) karena keterlambatan kargo logistik dari Mandalika, Lombok. Pesawat pengangkut perlengkapan milik tim-tim MotoGP (seperti Gresini, VR46, dan Ducati), Moto3, dan Moto2, rusak di Mombasa, Kenya, pada Rabu.

Pesawat juga harus mengunggu valve yang dikirim dari London serta Paris untuk perbaikan. Pesawat diharapkan bisa terbang pada Kamis pukul 20.00 waktu Mombasa, sehingga kargo bisa tiba di Termas de Rio Hondo, Argentina, pada Jumat untuk memulai akhir pekan balapan pada Sabtu pagi.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000