logo Kompas.id
OlahragaKeajaiban Middlesbrough...
Iklan

Keajaiban Middlesbrough Terulang di Riverside

Kejutan Middlesbrough di Piala FA kembali berlanjut di babak kelima. Tottenham Hotspur menjadi mangsa terbaru Boro. Alhasil, Antonio Conte gagal mengakhiri panceklik gelar bagi Spurs di musim ini.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 5 menit baca
Pemain Middlesbrough, Josh Coburn (kanan), melakukan selebrasi setelah mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan babak kelima Piala FA antara Middlesbrough dan Tottenham Hotspur di Stadion Riverside, Middlesbrough, Rabu (2/3/2022) dini hari WIB. Middlesbrough mengalahkan Tottenham, 1-0.
AFP/LINDSEY PARNABY

Pemain Middlesbrough, Josh Coburn (kanan), melakukan selebrasi setelah mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan babak kelima Piala FA antara Middlesbrough dan Tottenham Hotspur di Stadion Riverside, Middlesbrough, Rabu (2/3/2022) dini hari WIB. Middlesbrough mengalahkan Tottenham, 1-0.

MIDDLESBROUGH, RABU — Middlesbrough, tim Divisi Championship, melanjutkan petualangan laiknya sebuah dongeng di Piala FA musim ini. Setelah mengejutkan dunia ketika menyingkirkan Manchester United melalui adu penalti di babak keempat, ”Boro” mengalahkan tim Premier League lain, Tottenham Hotspur, pada laga babak kelima, Rabu (2/3/2022) dini hari WIB.

Sepakan keras kaki kanan pemain pengganti, Josh Coburn, pada menit ke-107 atau saat babak kedua masa perpanjangan waktu baru berjalan 1 menit dan 1 detik cukup untuk menyegel tiket ke babak perempat final. Coburn, yang berusia 19 tahun, menghadirkan gemuruh di Stadion Riverside dan membantu Middlesbrough unggul 1-0.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000