logo Kompas.id
OlahragaKasus Djokovic Pengingat...
Iklan

Kasus Djokovic Pengingat Pentingnya Vaksinasi dan Taat Aturan

Petenis Novak Djokovic menjalani hukuman deportasi dan harus absen dari Australia Terbuka. Pil pahit itu diterimanya sebagai konsekuensi tidak taat aturan, yaitu vaksinasi Covid-19.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/IKIFszRTIVmIC4Ymck6VuhRx-DU=/1024x684/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2022%2F01%2FTENNIS-AUS-OPEN-DJOKOVIC_101246939_1642343516.jpg
AFP/MELL CHUN

Gambar yang diambil dari AFPTV ini memperlihatkan Novak Djokovic (kedua kiri), petenis Serbia, meninggalkan Australia lewat Bandara Melbourne setelah mendapatkan hukuman deportasi, Minggu (16/1/2022). Visanya ke Australia dibatalkan akibat tidak memenuhi syarat masuk ke negara itu, yaitu vaksinasi Covid-19, pada masa pandemi ini.

Kasus Novak Djokovic menyita perhatian menjelang Australia Terbuka, turnamen tenis Grand Slam pembuka musim kompetisi 2022. Drama yang berlangsung selama 12 hari terakhir itu berujung dengan dideportasinya tunggal putra nomor satu dunia tersebut.

Keputusan deportasi itu keluar melalui sidang Pengadilan Federal Australia yang berlangsung melalui video konferensi, pada Minggu (16/1/2022) atau menjelang Australia Terbuka di Melbourne Park, 17-30 Januari. Melalui keputusan yang dibacakan Ketua Pengadilan Federal James Allsop, Pemerintah Australia membatalkan visa Djokovic. Biasanya, deportasi diikuti larangan memasuki Australia selama tiga tahun, tetapi detail mengenai penerapan aturan ini belum diumumkan.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000