logo Kompas.id
OlahragaKawasan Mandalika ”Beroktan”...
Iklan

Kawasan Mandalika ”Beroktan” Tinggi

Sirkuit Mandalika mengubah kawasan pantai Lombok Barat menjadi bergairah kembali seiring hadirnya para pebalap Superbike. Raungan sepeda motor di sirkuit elok itu membuat Mandalika berdenyut di tengah pandemi.

Oleh
Agung Setyahadi dan Ismail Zakaria
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/BcEIgFphmVRI2cpgP3XLPJC4CYo=/1024x648/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2F409331a7-e27f-43c9-a5fd-42b4eb20bb1a_jpg.jpg
KOMPAS/RIZA FATHONI

Pebalap tim Pata Yamaha, Toprak Razgatlioglu, memacu sepeda motornya saat sesi latihan bebas Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2021 di Sirkuit Internasional Jalan Raya Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Jumat (19/11/2021).

PUJUT, KOMPAS — Sempat sepi akibat pandemi Covid-19, kawasan Mandalika di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, kini kembali bergeliat seiring kedatangan tim-tim dan para pebalap Kejuaraan Dunia Superbike, Supersport, dan Asia Talent Cup. Pesona Sirkuit Internasional Jalan Raya Pertamina Mandalika pun berkelindan dengan kerinduan masyarakat Indonesia akan balap berkelas dunia, seperti Superbike dan MotoGP.

Bersamaan hadirnya sejumlah pebalap terbaik dunia, seperti Toprak Razgatlioglu dan Scott Redding yang aktif berinteraksi dengan warga lokal di Mandalika, para penggemar balap sepeda motor dari sejumlah daerah di Indonesia berdatangan ke kawasan wisata itu. Sejumlah hotel dan losmen di kawasan Pantai Kuta Mandalika pun habis dipesan sejak tiga pekan lalu.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000