logo Kompas.id
OlahragaMisteri Penyebab Kegagalan...
Iklan

Misteri Penyebab Kegagalan Verstappen

Max Verstappen kehilangan sedikit keseimbangan mobil Red Bull RB16B yang belum diketahui penyebabnya hingga dia gagal meraih posisi start terdepan balapan Formula 1 seri Meksiko.

Oleh
Agung Setyahadi
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lxfoDgTzAFAEVXknwkFoVNmtex4=/1024x681/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2FAUTO-PRIX-MEX-F1-QUALIFYING_100066957_1636262267.jpg
AFP/EDGARD GARRIDO

Pebalap Red Bull, Max Verstappen, meninggalkan mobilnya setelah meraih posisi start ketiga dalam sesi kualifikasi balapan Formula 1 seri Meksiko di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez, Mexico City, Sabtu (6/11/2021) waktu setempat. Verstappen akan start pada posisi ketiga saat balapan yang digelar pada Minggu (7/11/2021) waktu setempat atau Senin (8/11/2021) dini hari WIB.

MEXICO CITY, SABTU Max Verstappen yang mendominasi sesi latihan bebas Formula 1 seri Meksiko di Autodromo Hermanos Rodriguez, kehilangan keseimbangan mobil hingga tertinggal dari para pebalap Mercedes. Peluang Verstappen meraih pole position juga rusak akibat dua mobil di depannya keluar lintasan pada putaran terakhir kualifikasi ketiga. Verstappen kini dalam tekanan untuk mencegah Lewis Hamilton mengambil alih puncak klasemen pebalap yang hanya terpaut 12 poin.

Verstappen sudah mengalami kesulitan sejak sesi kualifikasi pertama, di mana pebalap Red Bull itu tertinggal dari dua pebalap Mercedes, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton, yang masing-masing di posisi satu dan dua. Pada kualifikasi kedua, Hamilton tercepat disusul oleh Bottas dan Verstappen tetap di urutan ketiga. Pada kualifikasi ketiga, Bottas langsung mencetak waktu lap tercepat pada putaran pertama dengan 1 menit 15,875 detik. Dia mengungguli Hamilton 0,145 detik dan meninggalkan Verstappen 0,350 detik.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000