logo Kompas.id
OlahragaMarquez Melirik Panggung...
Iklan

Marquez Melirik Panggung Aragon

Marc Marquez menjadi sorotan menjelang MotoGP seri Aragon, tempat dia selalu menang pada 2016-2019. Pebalap Repsol Honda itu berpotensi besar merajai trek berkebalikan arah jarum jam itu, seperti saat di Sachsenring.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/_H79u9YUyEOhWAoAPkpumlWZYtY=/1024x643/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F06%2Fmar02_1624207649.jpg
JAN WOITAS/DPA VIA AP

Marc Marquez berlutut di tepi lintasan, dikerumuni petugas sirkuit, setelah memenangi Grand Prix MotoGP Jerman, di Sirkuit Sachsenring, Chemnitz, Jerman, Minggu (20/6/2021). Putaran Sirkuit Motorland Aragon pada Grand Prix Arago, akhir pekan ini, yang seperti Sachsenring berlawanan arah jarum jam, membuka peluang Marquez kembali menjadi pemenang.

ARAGON, KAMIS Sirkuit Motorland Aragon sudah menjadi rumah kedua bagi Marc Marquez, tempat dia meraih lima kemenangan, empat di antaranya beruntun pada 2016-2019. Musim lalu, dia tidak tampil di Aragon karena masih pemulihan cedera tulang lengan atas kanan. Kini, meskipun belum 100 persen bugar, Marquez berpeluang merebut kembali takhta Aragon, Minggu (12/9/2021). Sirkuit dengan alur berkebalikan arah jarum jam itu mendukung performa Marquez saat ini, dengan 10 tikungan ke kiri dan tujuh ke kanan.

Musim ini, pebalap tim Repsol Honda itu menunjukkan kekuatannya di Sachsenring, Jerman, yang juga sirkuit dengan arah berkelikan jarum jam, dan lebih banyak tikungan ke kiri, 10-3. Marquez meraih kemenangan meyakinkan di Sachsenring yang mendukung kondisi fisiknya, yang lebih kuat di bagian kiri. Dia belum bisa membalap sesuai karakternya pada trek dengan tikungan ke kanan lebih banyak karena kekuatan lengan kanannya belum 100 persen.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000