logo Kompas.id
OlahragaHukum Newton di Lintasan...
Iklan

Hukum Newton di Lintasan Pelatnas Atletik

Ilmu fisika adalah elemen penting dalam cabang atletik. Karena itu, pelatih maupun atlet mesti paham minimal teori dasar fisika agar tahu apa yang perlu diperbuat untuk memperbaiki prestasi.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/U6ZFylITi03h9SW4a4U1Kbw_hes=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2Fae2bd305-88c5-47d9-bf02-1fc2a7ed68d1_jpg.jpg
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Hukum ke-2 Newton tertulis di papan putih yang ada di pinggir lintasan lari pemusatan latihan nasional atletik Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PAS) di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Kamis (2/9/2021). Ilmu fisika adalah elemen penting dalam cabang atletik. Karena itu, pelatih maupun atlet mesti paham minimal teori dasar fisika agar tahu apa yang perlu diperbuat untuk memperbaiki prestasi.

”Hukum percepatan, Newton 2, semakin cepat kita berlari saat awalan, akan semakin jauh kita didorong ke depan,” tertulis di papan tulis putih yang ada di pinggir lintasan lari pemusatan latihan nasional (pelatnas) atletik Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Kamis (2/9/2021).

Tulisan di papan itu adalah makna yang terkandung dalam Hukum ke-2 Newton  yang lengkapnya, yakni percepatan sebuah benda akan berbanding lurus dengan gaya total yang bekerja padanya serta berbanding terbalik dengan massanya. Arah percepatan bakal sama dengan arah gaya total yang bekerja padanya.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000