logo Kompas.id
OlahragaRicharlison Tiru Jejak “El...
Iklan

Richarlison Tiru Jejak “El Fenomeno”

Richarlison menyumbang tiga gol bagi kemenangan Brasil atas Jerman di laga perdana fase grup Olimpiade 2020, Kamis malam WIB. "Selecao" mampu mengulangi kejayaan atas Jerman di Yokohama seperti pada Piala Dunia 2002.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/QO6Ckg5MWPlTMxC8zltWeR3BK64=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F07%2FFOOTBALL-OLY-2020-2021-TOKYO-BRA-GER_97731038_1626966935.jpg
DANIEL LEAL-OLIVAS / AFP

Penyerang Brasil, Richarlison (kanan), melakukan selebrasi bersama gelandang Brasil, Claudinho, setelah mencetak gol ketiga dalam pertandingan pertama sepak bola putra grup D Olimpiade Tokyo 2020, di Stadion Internasional Yokohama, Jepang, Kamis (22/7/2021) malam WIB. Brasil mengalahkan Jerman, 4-1.

YOKOHAMA, KAMIS – Sudah bukan rahasia lagi kalau penyerang Brasil, Richarlison, amat mengidolai legenda “Selecao”, Ronaldo Luis Nazario. Dalam laga pertama grup D Olimpiade Tokyo 2020, Kamis (22/7/2021) malam WIB, Richarlison mampu meniru jejak sang idola yang mampu menghancurkan Jerman.

Laga Brasil melawan Jerman di Tokyo 2020 berlangsung di Stadion Internasional Yokohama yang juga menjadi tempat berlangsungnya partai puncak Piala Dunia 2002. Pada 19 tahun silam, Ronaldo yang dijuluk “El Fenomeno” mencetak sepasang gol yang membantu Brasil merengkuh gelar Piala Dunia kelima.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000