logo Kompas.id
OlahragaVidya Menjadi Atlet Sejak di...
Iklan

Vidya Menjadi Atlet Sejak di Kandungan Ibunya

Vidya Rafika, atlet menembak Indonesia, telah menjadi atlet sejak di kandungan ibunya. Vidya lolos ke Olimpiade Tokyo untuk meneruskan cita-cita ibunya yang gagal terwujud, 2000 lalu.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/oZ-7NbbwM0A_LDW3YPv_YMNk87Y=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2F37bf2576-b01e-4023-917c-444681ffaed1_jpg.jpg
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Atlet menembak 10 meter air rifle putri Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba yang sudah memastikan tiket ke Olimpiade Tokyo ketika ikut Kejuaraan Dunia Menembak 2019 di Qatar ketika mengikuti lomba menembak daring nomor 50 meter prone di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, Minggu (14/6/2020).

Menjadi atlet menembak  bukan sekadar profesi atau hobi bagi  Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba. Penembak spesialis 10 meter senapan angin dan 50 meter senapan api tiga posisi ini sudah menjadi ”atlet” sejak dalam kandungan ibunya,  I Gusti Ayu Putu Indra Dewi. Dengan lolos ke Olimpiade Tokyo, Vidya mewujudkan cita-cita lama Ayu pada 21 tahun silam.

”Waktu pertama kali tahu hamil Vidya, saya baru saja gagal lolos kualifikasi ke Olimpiade Sydney 2000. Sejak itu, saya bermunajat dan puasa tujuh hari agar anak dalam kandungan  kelak bisa meneruskan cita-cita saya tampil di Olimpiade. Itu juga doa rutin saya sepanjang kehamilan,” ujar Ayu  dihubungi Selasa (13/7/2021).

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000