logo Kompas.id
OlahragaDuo Raksasa Jakarta Terlalu...
Iklan

Duo Raksasa Jakarta Terlalu Perkasa

Duel klasik Pelita Jaya melawan Satria Muda akan tersaji di Final IBL. Kedua tim asal ibukota Jakarta ini begitu perkasa dan tak tergoyahkan di semifinal dengan menundukkan Louvre Surabaya dan West Bandit Solo.

Oleh
KELVIN HIANUSA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/tGn5rWYCgrS52rSEYIfin3Cjr0A=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F05%2F18be4157-6a54-40c0-b04f-af7538fe4bee_jpg.jpg
KOMPAS/DOKUMENTASI IBL

Guard Pelita Jaya Agassi Goantara (kanan) melakukan selebrasi seusai mengantar timnya melaju ke final IBL 2021. Agassi menyumbang 25 poin dan 11 rebound dalam gim kedua semifinal melawan Louvre Surabaya, 91-67, di BritAma Arena, Jakarta, pada Minggu (30/5/2021). Pelita Jaya lolos ke final dengan menyapu bersih semifinal atas Louvre, 2-0.

JAKARTA, KOMPAS – Dua raksasa bola basket ibu kota, Satria Muda dan Pelita Jaya, terlalu perkasa musim ini dengan skuad mayoritas pemain tim nasional. Mereka melaju ke final IBL 2021 tanpa kesulitan setelah menghentikan sensasi dua tim kuda hitam. Duel klasik Derbi Jakarta pun tersaji di final.

Pelita Jaya memastikan langkah ke final lewat kemenangan atas Louvre Surabaya pada gim kedua semifinal, 91-67, di BritAma Arena, Jakarta, Minggu (30/5/2021). Kontribusi besar dari Agassi Goantara (25 poin, 11 rebound) dan Reggie Mononimbar (20 poin, 10 rebound) membuat Pelita Jaya menyapu bersih seri ini, 2-0.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000