logo Kompas.id
OlahragaDebut Manis Ezra Walian
Iklan

Debut Manis Ezra Walian

Laga kontra Persita Tangerang menjadi debut yang manis bagi pemain anyar Persib Bandung, Ezra Walian. Ia menyumbang satu gol dan Persib menang 3-1.

Oleh
D HERPIN DEWANTO PUTRO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6W2ELnZkkSZw6YXIYgUx-g2erZA=/1024x586/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2F20210328coka-piala-menpora-bali-united-jelang-laga_1616920274.jpg
ISTIMEWA/BALI UNITED

Aksi pemain Bali United nomor punggung 9, Ilija Spasojevic dalam laga perdana Bali United di Piala Menpora 2021, Rabu (24/3/2021). Bali United memetik hasil imbang 1-1 dalam pertandingan melawan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Pada laga kedua, Senin (29/3/2021) di tempat sama, Persib mengalahkan Persita Tangerang, 3-1, sedangkan Bali United menundukkan Persiraja Banda Aceh, 2-0.

YOGYAKARTA, SENIN - Persib Bandung berhasil menduduki puncak klasemen sementara Grup D Piala Menpora 2021 usai mengalahkan Persita Tangerang, 3-1, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (29/3/2021). Kemenangan ini juga menjadi debut manis pemain baru Persib, Ezra Walian yang langsung menyumbang satu gol.

Eks pemain PSM Makassar itu tampil sebagai pemain cadangan dan baru bermain pada menit ke-62. Namun, kurang dari satu menit berada di lapangan, pemain berdarah Indonesia-Belanda ini sudah mampu mencetak gol usai menyambar umpan silang. Itu adalah sentuhan sekaligus gol perdananya untuk tim ”Maung Bandung”.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000