logo Kompas.id
OlahragaSambut Era Baru Industri...
Iklan

Sambut Era Baru Industri Olahraga Nasional

Setelah setahun mati suri, industri sepak bola di Tanah Air akan kembali bangkit dan bergeliat mulai Minggu ini, yaitu ditandai Piala Menpora 2021. Antusiasme tinggi harus diimbangi tanggung jawab besar di era pandemi.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR dan KELVIN HIANUSA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/_1CRp653WqTJ5cxZKMFc3-fqqFM=/1024x663/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F58015c9c-1c5d-416f-8198-1c8234f94502_jpg.jpg
Kompas/Bahana Patria Gupta

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kiri) melakukan tendangan pertama laga Persebaya Surabaya versus Persik Kediri yang menandai dimulainya Shopee Liga 1 Indonesia, Sabtu (29/2/2020), di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur. Liga itu dihentikan akibat pandemi. Setelah setahun vakum, sepak bola nasional akan kembali bergeliat, ditandai turnamen Piala Menpora 2021 yang dimulai Minggu (21/3/2021).

JAKARTA, KOMPAS - Turnamen Piala Menpora, yang akan dimulai dengan laga Arema FC versus Persikabo 1973 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/3/2021), akan mengakhiri dahaga sepak bola nasional. Turnamen yang melibatkan 17 klub terbaik di Tanah Air itu akan menjadi gerbang budaya baru dan industri olahraga, khususnya sepak bola, di era pandemi Covid-19.

Untuk pertama kali sepanjang sejarah, laga-laga sepak bola di Tanah Air akan digelar serentak di empat kota tanpa kehadiran penonton. Keempat kota itu yaitu Solo, Malang, Bandung, dan Sleman.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000