logo Kompas.id
OlahragaKetangguhan Mental Naomi Osaka
Iklan

Ketangguhan Mental Naomi Osaka

Ketenangan dan fokus pada strategi menunjukkan ketangguhan mental Naomi Osaka. Setelah mengalahkan Garbine Muguruza, dia ditantang petenis Taiwan Hsieh Su Wei pada perempat final.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/yY6pZeZkqfNdNsjC3NB_GYLHIf8=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2FTENNIS-AUS-OPEN_94538313_1613275884.jpg
AFP/DAVID GRAY

Reaksi petenis Jepang, Naomi Osaka, setelah mendapat poin dalam pertandingan melawan Garbine Muguruza (Spanyol) pada laga babak keempat Australia Terbuka di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Minggu (14/2/2021). Osaka menang, 4-6, 6-4, 7-5.

Saat datang ke Melbourne Park pada 2020, Naomi Osaka tak punya rasa percaya diri untuk mempertahankan gelar juara Australia Terbuka. Dia merasa membutuhkan perjalanan panjang menjadi atlet yang bermental juara. Setahun kemudian, Osaka menunjukkan ketangguhan mentalnya, meski masih membutuhkan tiga kemenangan untuk menjadi yang terbaik.

Hal itu ditunjukkan ketika berhadapan dengan Garbine Muguruza pada babak keempat di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Minggu (14/2/2021). Osaka menang, 4-6, 6-4, 7-5, dan akan berhadapan dengan Hsieh Su Wei (Taiwan) dalam duel sesama petenis Asia pada perempat final. Perempat final lainnya pada paruh bawah undian mempertemukan Serena Williams dan Simona Halep.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000