logo Kompas.id
OlahragaBambang Soesatyo Resmi Pimpin ...
Iklan

Bambang Soesatyo Resmi Pimpin IMI

Bambang Soesatyo terpilih sebagai ketua umum IMI periode 2021-2024. Bambang ingin memodernisasi organisasi IMI agar dapat membantu pemerintah dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

Oleh
Emilius Caesar Alexey
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lvVeiD1U6z3cr6qR9VzouUDmnT0=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2FWhatsApp-Image-2020-12-21-at-09.37.48_1608559325.jpeg
DOKUMENTASI IMI

Bambang Soesatyo (kedua dari kanan) menerima pataka sebagai tanda resmi terpilih sebagai Ketua Umum IMI periode 2021-2024,dalam Munas IMI, Minggu (20/12/2020), di Makassar, Sulawesi Selatan.

MAKASSAR, KOMPAS — Ketua MPR Bambang Soesatyo terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) periode 2021-2024 dalam Musyawarah Nasional yang digelar di Makassar, Minggu (20/12/2020). Bambang menggantikan Sadikin Aksa yang telah memimpin IMI selama satu periode sebelumnya.

”Terdapat 7.398 klub otomotif yang merepresentasikan lebih kurang 110.000 anggota di 34 provinsi, yang tergabung dalam keluarga besar IMI. Dalam tataran organisasi, IMI memiliki 5.210 sport club, 838 mobility club, dan 1.350 sport and mobility club. Karena itu, IMI harus menyongsong era digitalisasi, baik dalam pengembangan klub maupun keanggotaan,” kata Bambang dalam siaran persnya, Senin (21/12/2020).

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000