logo Kompas.id
OlahragaBambang Soesatyo Calon Tunggal...
Iklan

Bambang Soesatyo Calon Tunggal Ketua Umum IMI

Bambang Soesatyo menjadi calon tunggal ketua umum Ikatan Motor Indonesia Pusat untuk periode 2021-2024. Bamsoet akan menghadapi tantangan berat memajukan IMI di tingkat internasional.

Oleh
Emilius Caesar Alexey
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/DHeMl8qWT4Bjzpmq_teU9k28MGM=/1024x640/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2FIMG-20201208-WA0019_1607442630.jpg
DOKUMENTASI IMI

Bambang Soesatyo (kanan) menyerahkan formulir pendaftaran menjadi calon ketua umum IMI Pusat, Senin (7/12/2020) di Sekretariat IMI, Jakarta. Bambang menjadi calon tunggal ketua umum dalam Munas IMI, 20 Desember 2020.

JAKARTA, KOMPAS — Ketua MPR Bambang Soesatyo menjadi calon tunggal Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia Pusat untuk periode 2021-2024. Kepastian itu didapat setelah dua bakal calon ketua umum IMI Pusat lainnya tidak mengembalikan formulir dalam rentang waktu delapan hari pendaftaran.

Bamsoet, nama panggilan Bambang, mengembalikan formulir pendaftaran pada hari terakhir, Senin (7/12/2020), di kantor sekretariat IMI Pusat, di Jalan Minangkabau Timur, Jakarta Selatan. Sampai batas waktu penutupan pendaftaran, petahana Ketua Umum IMI Sadikin Aksa dan Komandan Diklat TNI AD Letnan Jenderal AM Putranto yang ikut mengambil formulir tidak mengembalikannya ke panitia.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000