logo Kompas.id
OlahragaEstafet Juara Tunggal Putra
Iklan

Estafet Juara Tunggal Putra

Tanpa kehadiran Roger Federar, Rafael Nadal, dan tersingkirnya Novak Djokovic karena diskualifikasi, tunggal putra Amerika Serikat Terbuka akan menghasilkan juara baru. Mereka adalah generasi petenis kelahiran 1990-an.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/x88FkPDCQj6Jl0kcXQkUsFq7yB0=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2Ftenis05_1599576760.jpg
AP PHOTO/FRANK FRANKLIN II

Petenis Austria, Dominic Thiem (27), mengepalkan tangan setelah mengalahkan petenis muda Felix Auger-Aliassime pada babak keempat Grand Slam Amerika Serikat Terbuka di Flushing Meadows, New York, 7 September 2020. Tanpa Roger Federer, Rafael Nadal, dan tersingkirnya Novak Djokovic, Thiem menjadi kandidat kuat juara.

Absennya Roger Federer dan Rafael Nadal, ditambah momen diskualifikasi Novak Djokovic pada Amerika Serikat Terbuka, memastikan munculnya nama baru pada daftar juara tunggal putra Grand Slam akhir pekan ini. Nama baru ini selayaknya menjadi kekuatan baru tunggal putra setelah ”Big Three” yang mendominasi persaingan elite 16 tahun terakhir.

Pemenang final tunggal putra di Stadion Arthur Ashe, Flushing Meadows, New York, Minggu (13/9/2020), akan menjadi petenis pertama selain trio Fedrerer, Nadal, dan Djokovic yang menjadi juara Grand Slam sejak Stan Wawrinka menjadi juara AS Terbuka 2016. Tiga belas Grand Slam berikutnya hingga Australia Terbuka 2020 selalu dikuasai ”Big Three”.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000