logo Kompas.id
OlahragaPandemi Menguji Keandalan...
Iklan

Pandemi Menguji Keandalan Mesin F1

Gelar juara Formula 1 berpotensi besar diraih oleh pebalap dengan performa mobil paling konsisten dalam jadwal yang padat selama pandemi Covid-19. Kondisi ini menjadi ujian sempurna bagi Ferrari dengan mobil baru SF1000.

Oleh
Agung Setyahadi
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/s7ffRnWSvosfC80j6vL8oOFWg4Y=/1024x625/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2Flewis01_1591024714.jpg
REUTERS/LEONHARD FOEGER/FILE PHOTO

Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, beraksi di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, 30 Juni lalu. Musim 2020 ini, keandalan mesin, seperti dimiliki Mercedes tahun lalu, bakal menentukan gelar juara dunia mengingat padatnya jadwal balapan.

LONDON, SENIN ­— Balapan di masa pandemi Covid-19 membuat tantangan meraih gelar juara semakin berat. Jumlah balapan yang sedikit tetapi dalam waktu singkat akan membuat para pebalap lebih ngotot sehingga membutuhkan mobil yang mampu bertahan saat dipacu habis-habisan. Kondisi ini menuntut kerja sama solid dan efisien dari tim di sirkuit, pusat kendali jarak jauh, dan bagian manufaktur untuk menyediakan mobil yang andal dan cepat.

Faktor keandalan mobil sebagai penentu gelar juara terlihat jelas musim lalu, yaitu saat Mercedes W10 lebih tangguh dibandingkan dengan Ferrari SF90. Padahal, W10 kalah cepat dibandingkan dengan SF90. Namun, masalah keandalan mesin SF90 di awal musim 2019 membuat Charles Leclerc gagal memenangi seri Bahrain. Podium pertama akhirnya diraih pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, yang mengakui W10 yang dia pacu kalah cepat dari mobil Leclerc.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000