logo Kompas.id
OlahragaMenanti Formula 1 Menarik “Rem...
Iklan

Menanti Formula 1 Menarik “Rem Tangan”

Keputusan McLaren mengundurkan diri dari seri pembuka Formula 1 musim 2020 di Melbourne, Australia, akhir pekan ini, menguatkan gelombang desakan supaya balapan ditunda untuk mencegah penyebaran virus Corona.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/p0dEjGBjg-le0XVpFTfIMLR5r1Y=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FAustralia-F1-GP-Auto-Racing_88084947_1584015381.jpg
AAP/MICHAEL DODGE

Pemandangan para teknisi di garasi tim Formula 1 McLaren di Sirkuit Melbourne, Australia, Kamis (12/3/2020). Tim McLaren memutuskan mundur dari seri balapan perdana F1 musim 2020 di Australia menyusul wabah Covid-19.

MELBOURNE, KAMIS – Seri pertama balap mobil Formula 1 di Albert Park, Melbourne, Australia, 13-15 Maret 2020, menjadi sorotan dunia setelah tim McLaren mengundurkan diri. Tim asal Inggris itu merasa bertanggung jawab untuk menjaga keselamatan semua orang di lokasi balapan, setelah seorang anggota timnya positif virus Corona.

Keputusan melanjutkan atau membatalkan balapan di Melbourne belum diputuskan oleh Formula 1 dan FIA, hingga Kamis (12/3/2020) pukul 22.30 WIB atau Jumat (13/3) pukul 02.30 waktu Melbourne. Formula 1, FIA, promotor balapan, dan pihak berwenang di negara bagian Victoria, masih membahas masalah itu setelah McLaren mengundurkan diri pada Kamis petang. Situasi ketidakpastian itu memunculkan spekulasi balapan berlanjut dan dibatalkan.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000