logo Kompas.id
OlahragaTaekwondo Matangkan Skuad
Iklan

Taekwondo Matangkan Skuad

Selain ikut bertarung pada ajang Pra-Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional, atlet pelatnas akan mengikuti program pemusatan latihan selama satu bulan di Korea Selatan pada bulan depan.

Oleh
PRAYOGI DWI SULISTYO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/K7v_o9SjSpvHBLdm0oQ6cBfbFTE=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2Fb931cef5-644d-4ad1-90ab-50d38fd9622d_jpg.jpg
KOMPAS/PRAYOGI DWI SULISTYO

Atlet taekwondo DKI Jakarta, Bassam Raihan (kanan), bersiap menahan tendangan atlet taekwondo Nusa Tenggara Barat, Udo Mahardika Anugra, pada ajang Pra-Kualifikasi PON 2019 di Indoor Stadium Sport Center, Tangerang, Banten, Jumat (27/9/2019). Bassam merupakan salah satu atlet pelatnas yang dipersiapkan untuk SEA Games 2019.

TANGERANG, KOMPAS — Cabang olahraga taekwondo semakin memantapkan persiapannya menuju SEA Games 2019. Sebanyak 20 atlet pelatnas yang disiapkan untuk berlaga di Filipina ikut bertarung pada ajang Pra-Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional atau PON di Indoor Stadium Sport Center, Tangerang, Banten, Jumat (27/9/2019).

Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia HM Thamrin Marzuki mengatakan, 20 atlet yang telah dipersiapkan untuk menghadapi SEA Games akan terus mendapatkan pendampingan melalui pelatihan secara bertahap, bertingkat, dan berkelanjutan. Atlet yang sudah masuk pelatnas tersebut diperoleh dari hasil kejuaraan nasional tahun lalu.

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000