Debut ”Pasukan Kanal”
Sepak bola bukanlah olahraga favorit di Panama Pamor sepak bola kalah dengan tinju bola basket dan bisbol Namun pencapaian skuad Los Canaleros lolos pertama kali ke putaran final Piala Dunia membuat negeri itu demam sepak bola Selama ini Panama lebih dikenal dengan terusan monumental
Presiden Panama Juan Carlos Varela (tengah) berpose bersama tim nasional sepak bola Panama dan Pelatih Panama Hernan Dario Gomez (kedua dari kiri) di Istana Kepresidenan di Las Garzas, Panama City, 29 Mei 2018
Sepak bola bukanlah olahraga favorit di Panama. Pamor sepak bola kalah dengan tinju, bola basket, dan bisbol. Namun, pencapaian skuad ”Los Canaleros” lolos pertama kali ke putaran final Piala Dunia membuat negeri itu demam sepak bola.
Selama ini, Panama lebih dikenal dengan terusan monumental yang menghubungkan laut Amerika Utara dan Amerika Selatan, yakni Terusan Panama. Namun, Panama tak hanya soal terusan. Mereka juga memiliki tim sepak bola yang garang.


