logo Kompas.id
NusantaraIni Indikator Pengelolaan Air ...
Iklan

Ini Indikator Pengelolaan Air agar Pemda Bisa Menangi Rp 10 Miliar

Indikator pengelolaan air fokus pada operasional, perawatan, dan penyaluran air bersih pada masyarakat.

Oleh
M PASCHALIA JUDITH J
· 2 menit baca
Warga masih memanfaatkan air sungai untuk memenuhi beragam kebutuhan mulai dari air minum, mandi, hingga cuci. Suasana di Sungai Seluro Kecil, Dusun Muara Seluro, Desa Raden Anom, Batangasai, Kabupaten Sarolangun, Jambi, Kamis (24/11/2023).
KOMPAS/IRMA TAMBUNAN

Warga masih memanfaatkan air sungai untuk memenuhi beragam kebutuhan mulai dari air minum, mandi, hingga cuci. Suasana di Sungai Seluro Kecil, Dusun Muara Seluro, Desa Raden Anom, Batangasai, Kabupaten Sarolangun, Jambi, Kamis (24/11/2023).

NUSA DUA, KOMPAS – Pemerintah pusat berencana memberikan insentif tambahan sebesar Rp 10 miliar sebagai apresiasi bagi pemerintah daerah atau pemda yang mampu mengelola sumber daya air dan menyalurkannya pada masyarakat. Layanan air kepada warga, tingkat kebocoran, hingga operasional perusahaan daerah air minum atau PDAM dapat menjadi indikator penilaian.

Staf Ahli Menteri Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Endra S Atmawidjaja mengatakan, konsep mengenai insentif bagi pemda yang mengelola air dengan baik sudah ada di Kementerian Dalam Negeri. ”Salah satu indikator (pengelolaan air yang baik) adalah persentase layanan air oleh PDAM bagi masyarakat,” ujarnya saat wawancara cegat setelah konferensi pers dalam rangkaian World Water Forum atau Forum Air Dunia Ke-10 di Nusa Dua, Bali, Kamis (23/5/2024).

Editor:
MARGARETHA PUTERI ROSALINA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000