logo Kompas.id
NusantaraMobilitas Tak Dibatasi, tetapi...
Iklan

Mobilitas Tak Dibatasi, tetapi Mesti Dijaga

Meski tidak ada pembatasan, mobilitas warga pada periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 mesti mengutamakan aspek kesehatan dan keselamatan. Salah satu ketentuan bagi pelaku perjalanan adalah wajib divaksin penguat.

Oleh
RIVALDO ARNOLD BELEKUBUN, Atiek Ishlahiyah Al Hamasy, MAWAR KUSUMA WULAN, Ayu Octavi Anjani
· 4 menit baca
Kemacetan lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (15/12/2022) sore.
FAKHRI FADLURROHMAN

Kemacetan lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (15/12/2022) sore.

JAKARTA, KOMPAS — Pemerintah tidak membatasi mobilitas masyarakat pada periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Namun, pergerakan masyarakat dengan berbagai moda transportasi mesti dijaga dengan mengedepankan aspek kesehatan dan keselamatan. Vaksinasi penguat pun menjadi syarat perjalanan dalam negeri.

Menurut survei Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan, sebanyak 44,17 juta orang atau 16,35 persen dari jumlah penduduk Indonesia akan bepergian pada masa Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Pergerakan masyarakat ini naik 3,35 persen dari tahun 2021, yakni ketika masyarakat yang melakukan mobilitas sekitar 35,7 juta orang atau 13 persen dari populasi penduduk.

Editor:
CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000