logo Kompas.id
NusantaraKecelakaan Mobil Angkutan...
Iklan

Kecelakaan Mobil Angkutan Minyak Ilegal Sebabkan Lima Rumah Terbakar

Kecelakaan mobil pengangkut minyak mentah ilegal menyebabkan setidaknya lima rumah warga dan dua mobil di Musi Banyuasin, Sumsel, terbakar. Adapun sopir masih dalam pengejaran.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
· 3 menit baca
Pemadam kebakaran memadamkan api yang menghanguskan lima rumah warga, di Desa Talang Leban, Kecamatan Batang Hari Leko, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, Jumat (16/12/2022). Kebakaran disebabkan kecelakaan mobil pengangkut minyak ilegal.
HUMAS PEMKAB MUSI BANYUASIN

Pemadam kebakaran memadamkan api yang menghanguskan lima rumah warga, di Desa Talang Leban, Kecamatan Batang Hari Leko, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, Jumat (16/12/2022). Kebakaran disebabkan kecelakaan mobil pengangkut minyak ilegal.

SEKAYU, KOMPAS — Kecelakaan mobil pengangkut minyak mentah ilegal di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, telah menyebabkan setidaknya lima rumah warga dan dua mobil terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, tetapi sopir masih dalam pengejaran petugas. Peristiwa ini membuktikan bahwa aktivitas tambang minyak ilegal masih marak di Musi Banyuasin.

Kepala Bidang Humas Polda Sumsel Komisaris Besar Supriadi, Jumat (16/12/2022), di Palembang, menerangkan, kejadian bermula dari munculnya percikan api di mobil bak terbuka yang mengangkut minyak mentah di Desa Talang Leban, Kecamatan Batang Hari Leko, Kabupaten Musi Banyuasin, Kamis, (15/2) sore. ”Api itu dengan cepat menjalar ke semua bagian mobil,” ujarnya.

Editor:
AUFRIDA WISMI WARASTRI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000