logo Kompas.id
NusantaraPenghormatan atas Kehidupan...
Iklan

Penghormatan atas Kehidupan dan Martabat Manusia Diperkuat

Peringatan dua dekade Tragedi Bom Bali 1 menjadi momen penguatan komitmen bersama untuk memerangi terorisme, membangun rasa damai, serta menghormati kehidupan dan martabat manusia.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 4 menit baca
Sejumlah warga asing berkumpul di area Monumen Tragedi Kemanusiaan Bom Bali 2002 di Jalan Raya Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (12/10/2022). Peristiwa peledakan bom bunuh diri di Bali pada 2002 terjadi di dua lokasi, yakni di Kuta, Badung; dan di Kota Denpasar.
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Sejumlah warga asing berkumpul di area Monumen Tragedi Kemanusiaan Bom Bali 2002 di Jalan Raya Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (12/10/2022). Peristiwa peledakan bom bunuh diri di Bali pada 2002 terjadi di dua lokasi, yakni di Kuta, Badung; dan di Kota Denpasar.

BADUNG, KOMPAS — Tragedi peledakan bom di Kuta, Badung; dan Kota Denpasar tahun 2002 atau dikenal sebagai Tragedi Bom Bali 1 menjadi sejarah mengerikan bagi umat manusia. Peringatan 20 tahun atau dua dekade Tragedi Bom Bali 1 menjadi momen untuk menguatkan komitmen bersama dalam memerangi terorisme, membangun rasa damai, serta menghormati kehidupan dan martabat manusia.

Peringatan itu digelar Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri pada Rabu (12/10/2022) di Nusa Dua dan Kuta, Badung. Bersama sejumlah tokoh dari dalam negeri dan dari luar negeri, Kepala Densus 88 Antiteror Polri Inspektur Jenderal Marthinus Hukom dalam kesempatan itu menegaskan pentingnya memanusiakan seluruh manusia serta menghormati martabat dan hak hidup umat manusia.

Editor:
AUFRIDA WISMI WARASTRI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000