logo Kompas.id
NusantaraSemua Pertandingan Sepak Bola ...
Iklan

Semua Pertandingan Sepak Bola di Magelang Digelar Tanpa Penonton

Semua pertandingan sepak bola di Kota Magelang akan digelar tanpa penonton. Hal ini diberlakukan demi menghindari risiko terjadi kerusuhan.

Oleh
REGINA RUKMORINI
· 3 menit baca
Kepala Kepolisian Resor Magelang Kota Yolanda E Sebayang
KOMPAS/REGINA RUKMORINI

Kepala Kepolisian Resor Magelang Kota Yolanda E Sebayang

MAGELANG, KOMPAS — Semua pertandingan sepak bola di Kota Magelang, Jawa Tengah, nantinya akan digelar tanpa penonton. Kebijakan ini sengaja ditetapkan demi menghindari kembali berulangnya kerusuhan yang dipicu ulah suporter, seperti yang terjadi pada pertandingan Liga 3 antara PPSM Magelang dan Persitema Temanggung, Minggu (25/9/2022).

”Mengingat kejadian kemarin, maka mulai sekarang semua pertandingan, baik Liga 3, Liga 2, maupun Liga 1 sekali pun, semuanya harus digelar tanpa penonton,” kata Kepala Kepolisian Resor (Polres) Magelang Kota Ajun Komisaris Besar Yolanda E Sebayang saat ditemui di sela-sela acara konferensi pers terkait dengan pengungkapan kasus pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat) oleh jajaran Polres di wilayah eks karesidenan Kedu, Senin (26/9).

Editor:
RINI KUSTIASIH
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000