logo Kompas.id
NusantaraMahalnya Harga Barang di...
Iklan

Mahalnya Harga Barang di Wetar, Waswas Menanti Kenaikan Harga BBM

Warga di Pulau Wetar, Maluku, menghadapi situasi mahalnya harga-harga barang, termasuk bahan bakar minyak. Di tengah rencana kenaikan harga BBM, rasa waswas warga bertambah.

Oleh
FRANSISKUS PATI HERIN
· 5 menit baca
Warung penjual pertalite eceran di Desa Ilwaki, Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku, Rabu (10/8/2022).
FRANSISKUS PATI HERIN

Warung penjual pertalite eceran di Desa Ilwaki, Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku, Rabu (10/8/2022).

”Kaka orang baru, kah?” tanya pedagang itu sambil melongok lewat jendela warung. Rupanya ia menguping obrolan Kompas dengan Marten (35), tukang ojek yang ikut mengisi bahan bakar di tempat itu. Obrolan mengenai harga pertalite. ”Ini Wetar, Kaka. Wetar beda, jangan kaget. Harga semua barang mahal,” pedagang itu menimpali lagi.

Harga pertalite di Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku, itu Rp 40.000 untuk ukuran 1,5 liter atau Rp 26.000 per liter. Menengok standar harga yang ditetapkan pemerintah, hingga awal Agustus 2022, harga pertalite Rp 7.650 per liter. Artinya, harga pertalite di Wetar hampir 3,5 kali lipat.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000