logo Kompas.id
NusantaraBea Cukai Denpasar Lepas...
Iklan

Bea Cukai Denpasar Lepas Ekspor Perdana melalui Benoa

Bea Cukai Denpasar, Selasa (16/8/2022), meresmikan pelepasan ekspor perdana dari Bali menuju Vanuatu melalui Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar. Ekspor diharapkan mendorong pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 4 menit baca
Ekspor perdana aneka furnitur dari Bali ke Vanuatu melalui Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, diresmikan dalam seremoni di area Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, Bali, Selasa (16/8/2022). Ekspor dari Bali tersebut difasilitasi dan diasistensi Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean A Denpasar.
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Ekspor perdana aneka furnitur dari Bali ke Vanuatu melalui Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, diresmikan dalam seremoni di area Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, Bali, Selasa (16/8/2022). Ekspor dari Bali tersebut difasilitasi dan diasistensi Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean A Denpasar.

DENPASAR, KOMPAS — Bea Cukai Denpasar meresmikan pelepasan ekspor perdana dari Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, Bali, yang dikapalkan menuju Vanuatu, Selasa (16/8/2022). Ekspor produk furnitur dari Bali diharapkan turut mendorong pemulihan ekonomi Bali pascapandemi Covid-19.

Sebanyak 37 kontainer, termasuk 34 peti kemas berisi produk aneka furnitur, diberangkatkan PT Bali Sourcing Cargo dari Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, menuju Vanuatu. Nilai ekspor produk aneka furnitur itu menghasilkan devisa lebih dari 136.056 dollar AS atau Rp 2,027 miliar lebih.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000