logo Kompas.id
NusantaraPemuda Perbatasan Belajar...
Iklan

Pemuda Perbatasan Belajar Meraih Mimpi

Kehadiran Universitas Pertahanan di wilayah perbatasan Indonesia dan Timor Leste sebagai wujud dari komitmen pemerintah dalam membangun sumber daya manusia dari pinggiran negeri.

Oleh
FRANSISKUS PATI HERIN
· 5 menit baca
Gedung Politeknik Ben Mboi, Universitas Pertahanan RI, di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Selasa (2/8/2022). Ben Mboi diambil dari nama gubernur NTT periode 1978-1988.
FRANSISKUS PATI HERIN

Gedung Politeknik Ben Mboi, Universitas Pertahanan RI, di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Selasa (2/8/2022). Ben Mboi diambil dari nama gubernur NTT periode 1978-1988.

Derap langkah sepatu memecah keheningan pagi pada Selasa (2/8/2022). Dalam balutan hawa dingin, 175 anak muda berseragam loreng berjalan menuju arena senam. Pukul 04.30 Wita, mereka memulai rutinitas harian sebagai kadet yang tengah belajar meraih mimpi di Politeknik Ben Mboi, Universitas Pertahanan RI.

Selepas senam, mereka mandi dan menyiapkan diri untuk kegiatan pada hari itu kemudian kembali berkumpul di ruang makan pukul 06.00. ”Sudah satu tahun dengan pola seperti ini. Awalnya berat, tetapi lama kelamaan kami sudah terbiasa,” tutur Martina Mendonca Lopes (21), kadet, sebutan bagi mahasiswa Universitas Pertahanan RI.

Editor:
HAMZIRWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000