logo Kompas.id
NusantaraPatung-patung Sampah Kota Batu...
Iklan

Patung-patung Sampah Kota Batu yang ”Bersuara”

Aneka patung dan instalasi terbuat dari sampah plastik mewarnai kawasan Balai Kota Batu menjadi kampanye kolosal terkait pengurangan sampah plastik.

Oleh
DEFRI WERDIONO
· 5 menit baca
Seorang pengunjung berjalan di dekat patung-patung yang terbuat dari sampah plastik yang dipamerkan pada pergelaran 1001 Manusia Sampah di Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu (23/7/2022).
KOMPAS/DEFRI WERDIONO

Seorang pengunjung berjalan di dekat patung-patung yang terbuat dari sampah plastik yang dipamerkan pada pergelaran 1001 Manusia Sampah di Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu (23/7/2022).

Atmosfer halaman Balai Kota Among Tani di Batu, Jawa Timur, berubah dalam beberapa hari terakhir. Taman di depan yang semula memesona, namun lengang, kini seolah semakin sesak dan ramai. Di beberapa titik, kondisinya berjubel oleh pendatang baru yang tak lain berupa patung-patung berbahan sampah plastik.

Dengan aneka bentuk dan ukuran, patung dan instalasi itu menyeruak ke berbagai penjuru. Tidak hanya di taman, tetapi juga keluar sampai trotoar yang menjadi jalur pedestrian. Bahkan, seberang Jalan Panglima Sudirman (jalan protokol depan kantor balai kota) juga tak luput dari invasi ”manusia-manusia” sampah.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000