logo Kompas.id
NusantaraDipelopori Pemuda, Bolaang...
Iklan

Dipelopori Pemuda, Bolaang Mongondow Timur Gelar Festival Kebudayaan Perdana

Bolaang Mongondow Timur merintis sebuah festival kebudayaan untuk mempromosikan pariwisata sekaligus merayakan ulang tahun kabupaten. Festival itu dirancang dan diorganisasi sepenuhnya oleh para pemuda setempat.

Oleh
KRISTIAN OKA PRASETYADI
· 4 menit baca
Suasana persiapan Kabela Fest 2022, Rabu (20/7/2022), di Lapangan Gogaluman, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara.
KOMPAS/KRISTIAN OKA PRASETYADI

Suasana persiapan Kabela Fest 2022, Rabu (20/7/2022), di Lapangan Gogaluman, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara.

TUTUYAN, KOMPAS — Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara, merintis sebuah festival kebudayaan untuk mempromosikan pariwisata sekaligus merayakan ulang tahun kabupaten. Festival itu dirancang dan diorganisasi sepenuhnya oleh para pemuda setempat.

Pergelaran yang dinamai Kabela Fest itu akan diadakan untuk pertama kali, Kamis (21/7/2021), di Lapangan Gogaluman, Kecamatan Tutuyan, bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Ke-14 Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Berbagai kesenian tradisional dan kontemporer, seperti tari, musik, dan teater, bercorak Mongondow akan ditampilkan bersama dengan kesenian dari etnis lain yang berada di kabupaten itu, seperti Minahasa, Jawa, dan Gorontalo.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000