logo Kompas.id
NusantaraJalan Akses IKN Dibangun Mulai...
Iklan

Jalan Akses IKN Dibangun Mulai Agustus, Sistem Buka-Tutup Disiapkan

Jalan akses untuk jalur logistik pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN Nusantara dibangun mulai Agustus 2022. Kepolisian menyiapkan sistem buka tutup jalan untuk kendaraan berat.

Oleh
SUCIPTO
· 3 menit baca
Kondisi jalan utama di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (7/6/2022). Jalan itu begitu mulus, berbeda dengan kondisi tahun 2019.
KOMPAS/SUCIPTO

Kondisi jalan utama di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (7/6/2022). Jalan itu begitu mulus, berbeda dengan kondisi tahun 2019.

BALIKPAPAN, KOMPAS — Pemerintah berencana membangun akses jalan untuk jalur logistik pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara mulai 1 Agustus mendatang. Selama pembangunan dilakukan, Kepolisian Daerah Kalimantan Timur akan memberlakukan skema buka-tutup jalan menuju IKN Nusantara.

Kepala Bagian Operasional Direktorat Lalu Lintas Polda Kaltim Ajun Komisariis Besar Bangun Isworo mengatakan, pemerintah berencana melebarkan jalan sepanjang 25 kilometer itu sebagai akses untuk jalur logistik pembangunan IKN di tahap awal. Jalur itu membentang dari simpang 3 PT ITCI Hutami Manunggal Sektor Trunen hingga simpang 3 ke arah Jembatan Pulau Balang di Penajam Paser Utara (PPU).

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000