logo Kompas.id
NusantaraSantri Shiddiqiyyah...
Iklan

Santri Shiddiqiyyah Difasilitasi Pindah ke Pesantren Lain

Seluruh santri yang bermukim di pondok dan di luar pondok difasilitasi melanjutkan pendidikan ke lembaga pendidikan lain.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 4 menit baca
Polisi berjaga di pintu masuk Pondok Pesantren Shiddiqiyyah, Jombang, Jawa Timur, Kamis (7/7/2022). Ratusan personel polisi dikerahkan untuk menangkap pelaku kekerasan seksual terhadap santri, MSA, yang merupakan putra pengasuh ponpes.
RUNIK SRI ASTUTI

Polisi berjaga di pintu masuk Pondok Pesantren Shiddiqiyyah, Jombang, Jawa Timur, Kamis (7/7/2022). Ratusan personel polisi dikerahkan untuk menangkap pelaku kekerasan seksual terhadap santri, MSA, yang merupakan putra pengasuh ponpes.

SURABAYA, KOMPAS — Seluruh aktivitas pesantren dan kegiatan pendidikan atau belajar-mengajar di Pondok Pesantren Shiddiqiyyah, Ploso, Jombang, Jawa Timur, dihentikan menyusul dicabutnya izin operasional lembaga tersebut oleh Kementerian Agama. Seluruh santri yang bermukim di pondok dan di luar pondok difasilitasi melanjutkan pendidikan ke lembaga pendidikan lain.

Kantor Wilayah Kemenag Jawa Timur saat ini tengah mendata jumlah santri dan siswa yang mengikuti kegiatan pesantren dan pendidikan di Ponpes Shiddiqiyyah. Berdasarkan asesmen sementara, peserta didik di lembaga tersebut mulai dari usia roudlotul anfal atau setara taman kanak-kanak hingga usia madrasah aliyah atau setara sekolah menengah atas.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000