logo Kompas.id
NusantaraBali Menanti Manfaat G-20
Iklan

Bali Menanti Manfaat G-20

Bali menjadi tuan rumah penyelenggaraan KTT G-20 tahun 2022. Pertemuan internasional itu diharapkan bermanfaat bagi Bali, yang terdampak pandemi Covid-19.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 8 menit baca
Aneka aksesori hasil IKM Bali yang dipajang dalam pameran IKM Bali Bangkit Tahap I-2022 di Gedung Ksirarnawa, Taman Werdhi Budaya Bali, Kota Denpasar, ketika didokumentasikan pada Rabu (9/2/2022).
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Aneka aksesori hasil IKM Bali yang dipajang dalam pameran IKM Bali Bangkit Tahap I-2022 di Gedung Ksirarnawa, Taman Werdhi Budaya Bali, Kota Denpasar, ketika didokumentasikan pada Rabu (9/2/2022).

Bali kembali dipercaya menjadi tempat penyelenggaraan pertemuan berskala internasional yang bakal dihadiri sejumlah kepala negara di dunia. Setelah Presiden menerima palu sidang yang menjadi simbol presidensi G-20 dari Perdana Menteri Italia Mario Draghi pada sesi penutupan Konferensi Tingkat Tinggi G-20 di Roma, Italia, Minggu (31/10/2021), Presiden Joko Widodo secara langsung mengundang para pemimpin negara di KTT G-20 itu untuk bertemu di Indonesia dalam KTT G-20 yang akan digelar di Bali, Oktober 2022.

Bali berpengalaman menjadi tempat pertemuan berskala internasional. Pada Oktober 2018, Bali menjadi tempat pertemuan tahunan Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia. Acara yang dipusatkan di kawasan Nusa Dua, Kabupaten Badung, mendapat perhatian secara luas, termasuk dengan kehadiran Jack Ma, pebisnis China dan sekaligus pendiri Grup Alibaba.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000