logo Kompas.id
NusantaraPenyelamat Buaya Berkalung Ban...
Iklan

Penyelamat Buaya Berkalung Ban di Palu Akan Diberi Penghargaan

Tili, penyelamat buaya berkalung ban di Sungai Palu, Kota Palu, akan diberi penghargaan oleh dua instansi di Sulteng.

Oleh
VIDELIS JEMALI
· 4 menit baca
Tili menunjukkan ban yang selama ini melilit leher buaya muara (<i>Crocodylus porosus</i>) di Sungai Palu, Kota Palu, Sulawesi Tengah, di rumahnya di Desa Tinggede, Kabupaten Sigi, Sulteng, Selasa (8/2/2022). Tili berhasil menjerat buaya yang terlilit ban selama enam tahun itu untuk diselamatkan.
KOMPAS/VIDELIS JEMALI

Tili menunjukkan ban yang selama ini melilit leher buaya muara (Crocodylus porosus) di Sungai Palu, Kota Palu, Sulawesi Tengah, di rumahnya di Desa Tinggede, Kabupaten Sigi, Sulteng, Selasa (8/2/2022). Tili berhasil menjerat buaya yang terlilit ban selama enam tahun itu untuk diselamatkan.

PALU, KOMPAS – Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sulawesi Tengah dan Pemerintah Kota Palu akan memberikan penghargaan dengan kategori penyelamat satwa atau pemerhati konservasi kepada Tili (39). Tili menyelamatkan buaya yang selama enam tahun lehernya terlilit ban sepeda motor di Sungai Palu, Kota Palu.

”Semua instansi, termasuk BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam), memberikan penghargaan kepada pegawai dan orang di luar instansi, termasuk untuk Tili yang sukses atau berhasil dalam suatu pekerjaan terkait dengan tugas pokok dan fungsi kami,” ujar Kepala BKSDA Sulteng Hasmuni Hasmar, di Palu, Rabu (9/2/2022).

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000