logo Kompas.id
NusantaraPolisi Telusuri Sengkarut Data...
Iklan

Polisi Telusuri Sengkarut Data Bansos di Cirebon

Kepolisian Resor Kota Cirebon, Jawa Barat, akan menelusuri sengkarut data penerima bantuan sosial di Kabupaten Cirebon. Sejumlah polisi, pegawai negeri sipil, hingga anggota DPRD setempat diduga menerima bansos.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fgkR_FXbJh4UIoj2WDCJeM0a2oE=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2Facd5c629-a72c-498f-8d5b-81a279cdb565_jpg.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Petugas mengangkut beras bantuan sosial untuk warga terdampak Covid-19 di Gudang Bulog Larangan, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (21/7/2020). Pemerintah Kota Cirebon menyalurkan bantuan sosial untuk 2.174 rumah tangga terdampak Covid-19 berupa beras masing-masing 15 kilogram. Bantuan diberikan sebulan sekali selama Juli hingga September.

CIREBON, KOMPAS — Aparat kepolisian menelusuri pendataan bantuan sosial yang diduga tidak tepat sasaran di Cirebon, Jawa Barat. Selain aparatur sipil negara, polisi dan anggota DPRD juga diperkirakan masuk dalam data penerima bansos. Pemerintah Kabupaten Cirebon berjanji membenahi data tersebut.

Kepala Polresta Cirebon Komisaris Besar Arif Budiman mengakui, 278 anggota Polri masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kabupaten Cirebon. ”Setelah verifikasi, tidak ada satu pun anggota Polri menerima bantuan. Tidak satu pun juga yang diusulkan dalam daftar DTKS,” ujar Arif, Jumat (26/11/2021).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000