logo Kompas.id
NusantaraTeladan Kenakan Masker Rangkap...
Iklan

Teladan Kenakan Masker Rangkap dari Presiden Jokowi

Protokol kesehatan ketat tetap harus dijalankan kendati sudah menerima vaksin Covid-19. Presiden Jokowi yang sudah mendapat dua kali suntikan vaksin juga tetap mengenakan masker rangkap dalam aktivitasnya.

Oleh
Mawar Kusuma Wulan
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/WTteszkqrfhMd36thQIl8U63ukQ=/1024x698/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2FWhatsApp-Image-2021-09-09-at-12.23.26-PM_1631172496.jpeg
RUSMAN - BIRO PERS SEKRETARIAT PRESIDEN

Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Selatan, Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo meninjau kegiatan vaksinasi bagi pelajar yang digelar di SMA Negeri 3 Wajo, Kabupaten Wajo, Kamis (9/9/2021).

Semenjak kasus harian Covid-19 turun diikuti dengan penurunan level pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat ke level 3 di mayoritas wilayah Jawa-Bali, Presiden Joko Widodo kian intens melakukan kunjungan kerja ke daerah. Setelah pada Selasa kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur, Kamis (9/9/2021), Presiden terbang ke Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.

Dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan, rombongan Presiden bertolak dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta menuju Maros, Sulawesi Selatan, sekitar pukul 06.30. Setibanya di Pangkalan TNI AU Sultan Hasanuddin, Presiden melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Wajo dengan menggunakan Helikopter Super Puma milik TNI AU.

Editor:
Anita Yossihara
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000