logo Kompas.id
NusantaraAntisipasi Lonjakan Kasus,...
Iklan

Antisipasi Lonjakan Kasus, Pemkot Semarang Bersiap Sewa Hotel

Sebanyak 45,8 persen kasus aktif di Kota Semarang berasal dari luar kota. Wali Kota Semarang telah berkomunikasi dengan sejumlah general manager hotel terkait rencana penggunaan hotel untuk tempat isolasi.

Oleh
ADITYA PUTRA PERDANA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ocOBNtRp9se0dra_IQ3tuQVtb6A=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2F20200626WEN9_1593151106.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Kaca pembatas yang dipasang di depan meja resepsionis di Hotel Ciputra, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat (26/6/2020). Protokol kesehatan diberlakukan dan membutuhkan kesadaran sebagai usaha pencegahan penyebaran Covid-19.

SEMARANG, KOMPAS — Pemerintah Kota Semarang, Jawa Tengah, berencana menyewa hotel untuk menambah kapasitas tempat isolasi terpusat bagi penderita Covid-19. Upaya itu dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan kasus karena  hingga Kamis (10/6/2021), dari 1.106 kasus aktif di kota tersebut, 45,8 persen merupakan warga luar kota, yang mayoritas berasal dari Kabupaten Kudus.

Menurut data siagacorona.semarangkota.go.id, Kamis (10/6/2021) petang, terdapat 41.588 kasus positif Covid-19 kumulatif di Kota Semarang dengan rincian 1.106 orang dirawat, 37.361 orang sembuh, dan 3.121 orang meninggal. Dari 1.106 kasus aktif, 599 orang (54,2 persen) merupakan warga Kota Semarang dan 507 orang (45,8 persen) merupakan warga luar kota.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000