logo Kompas.id
NusantaraRumah Rusak akibat Gempa di...
Iklan

Rumah Rusak akibat Gempa di Malang Capai 404 Unit

Kerusakan bangunan di Kabupaten Malang yang diakibatkan oleh gempa Blitar terus bertambah. Namun, kerusakan didominasi oleh kerusakan ringan.

Oleh
DEFRI WERDIONO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-Sn-D85BoZgPt5t4QBDvPma1CGs=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F276feb64-b849-43cb-986a-46d77522b64b_jpg.jpg
KOMPAS/DEFRI WERDIONO

Tim SAR dan aparat TNI tengah berusaha merobohkan rumah yang rusak berat di Dusun Lambangsari, Desa Majang Tengah, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (13/4/2021). Di titik ini ada sejumlah rumah yang rusak oleh gempa dengan kekuatan magnitudo 6,1 yang bersumber di perairan selatan Malang.

MALANG, KOMPAS — Data kerusakan bangunan di Kabupaten Malang akibat gempa Blitar pada 21 Mei lalu terus bertambah. Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Malang menyatakan ada 404 unit rumah dan 20 unit fasilitas umum rusak. Namun, sebagian besar rusak dengan kategori ringan.

Pelaksana Tugas Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang Sadono Irawan, Senin (24/4/2021), mengatakan, dari 404 unit rumah yang rusak, sebanyak 14 unit rusak berat, 83 rusak sedang, dan 307 rusak ringan. Ada 16 dari 33 kecamatan di Kabupaten Malang yang terdampak gempa kali ini.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000