logo Kompas.id
NusantaraKasus Aktif Kluster Jemaah...
Iklan

Kasus Aktif Kluster Jemaah Tarawih Kota Malang Bertambah, Pergerakan Warga Dibatasi

Jumlah kasus aktif dampak kluster jemaah tarawih di perumahan di Kota Malang terus bertambah. Untuk mencegah penyebarluasan kasus, pergerakan warga pun dibatasi.

Oleh
DAHLIA IRAWATI
· 3 menit baca

MALANG, KOMPAS — Jumlah kasus aktif dampak kluster jemaah tarawih di perumahan di Kota Malang, Jawa Timur, terus bertambah. Pemerintah daerah setempat membatasi pergerakan warga setempat.

Pada Senin (17/5/2021), Pemerintah Kota Malang melakukan swab antigen massal terhadap warga RW 009 Kelurahan Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru. Tes dilakukan pada 74 orang di Perumahan Permata Hijau dan Bukit Hijau. Hasilnya, empat warga terkonfirmasi Covid-19.

”Sebanyak tiga orang di antaranya dirujuk ke RS Lapangan Ijen Boulevard dan satu orang dirujuk ke RS Brawijaya,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang Husnul Muarif. Dengan tambahan empat kasus baru, jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 akibat kluster jemaah shalat tarawih ini mencapai 22 orang.

Editor:
Cornelius Helmy Herlambang
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000